581028190 1948015792413863 1437179388239432556 n

Buka Gerak Jalan Antar Lingkup Pemkab HSS 2025, Bupati Ingatkan Kekompakan Adalah Kunci Peningkatan Pelayanan

Suasana penuh semangat tampak sejak pagi saat ratusan ASN Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) berkumpul untuk mengikuti Gerak Jalan Antar Lingkup Pemkab HSS Tahun 2025.

Dalam upaya memperkuat kebersamaan dan meningkatkan kekompakan ASN agar kinerja pemerintahan semakin solid dan responsif, Bupati Hulu HSS, H. Syafrudin Noor, SE, S.Sos, secara resmi membuka Gerak Jalan Antar Lingkup Pemerintah Kab. HSS Tahun 2025 pada Selasa (18/11/2025).

Kegiatan yang berlangsung meriah ini juga dihadiri Sekretaris Daerah Kab. HSS, para Kepala Perangkat Daerah, para Camat se-Kab. HSS, serta Kepala Puskesmas. Antusiasme peserta menjadi tanda bahwa kegiatan ini memiliki peran penting dalam mempererat hubungan antarperangkat daerah.

Gerak jalan ini merupakan bagian dari peringatan HUT Korpri ke-54 dan Hari Jadi Kab. HSS ke-75. Selain meramaikan perayaan, kegiatan ini menjadi ajang bersama untuk mendorong semangat ASN dalam bekerja dan memberikan pelayanan terbaik.

Dalam laporannya, panitia menyampaikan beberapa tujuan kegiatan, yaitu:

* Meningkatkan kedisiplinan ASN

* Memperkuat kerjasama dan kebersamaan antarperangkat daerah

* Memupuk jiwa kepemimpinan dan tanggung jawab

* Menumbuhkan solidaritas di lingkungan pemerintahan

Kegiatan tahun ini mengusung tema “BERSATU, BERDAULAT, BERSAMA KORPRI DALAM MEWUJUDKAN INDONESIA MAJU” serta “SEMANGAT KADA LANJU MELANJUTKAN PERJUANGAN”. Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh Korpri Kab. HSS bekerja sama dengan Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kab. HSS.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *